Susah BAB atau sulit buang air besar atau sembelit seringkali menimbulkan rasa tidak nyaman. Biasanya kalau sudah berumur 30 tahun ke atas akan berbeda usia bawah 30 tahun.
Banyak dari kita yang pernah mengalami sembelit namun tanpa tahu penyebab sebenarnya. Ada beberapa pemicu yang menyebabkan Anda susah buang air besar.
Secara umum, penyebab sembelit adalah kurangnya konsumsi air dan serat. Jadi, jika Anda termasuk orang yang gemar makan daging-dagingan namun jarang makan buah dan sayur, maka Anda rentan menghadapi masalah sembelit.
Selain itu, ada beberapa penyebab lainnya mengapa Anda susah buang air besar, seperti yang tertulis di bawah ini.
4 Penyebab Susah BAB
1. Kurang minum air dan konsumsi serat
Seperti yang telah dikatakan sebelumnya bahwa penyebab susah buang air besar umumnya adalah kurang minum air dan jarang mengkonsumsi makanan yang mengandung serat. Sinyal untuk buang air besar biasanya ditandai rasa mulas saat perut terasa penuh. Perasaan penuh di perut ini bisa diperoleh dari makanan berserat seperti buah dan sayuran.
2. Traveling
Saat Anda hendak melakukan perjalanan ke suatu tempat, hal terakhir yang Anda pikirkan adalah tentang berapa banyak perubahan diet dapat mendatangkan malapetaka pada sistem pencernaan Anda.
Untuk mengatasi hal ini, sebaiknya Anda mendapatkan cukup serat seperti yang terdapat pada sereal dan buah.
3. Stres
Faktor psikologis dapat mempengaruhi kinerja sistem darah secara keseluruhan. Contohnya pada orang yang sedang dilanda stres saraf-saraf pencernaannya dapat terganggu dan menyebabkan gerak peristaltik usus tidak bekerja dengan normal. Hal ini akan mengakibatkan susah buang air besar. Sembelit akibat stres tidak perlu ditangani dengan bantuan obat cukup dengan menghindari stres.
4. Kehamilan
Kehamilan bisa menyebabkan tekanan pada usus, selain itu perubahan hormon dan diet ditambah stres juga merupakan bisa menyebabkan BAB.
0 komentar:
Posting Komentar